Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2016

SUKABUMI DAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY

Kesejahteraan sebuah komunitas atau masyarakat memang tergantung kepada sejauhmana upaya dan ikhtiar yang dilakukan oleh masyarakat itu sendiri. Hal ini sudah merupakan ketentuan Ilahiah sebagaimana dikatakan oleh Tuhan dalam Al-Quran dalam surat Ar-Raadu ayat 11 bahwa “...Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan mereka sendiri...”. Upaya yang dilakukan oleh komunitas tersebut baik secara individual maupun kolektif pada akhirnya berbuah hasil adanya perubahan pada mereka. Sedikit atau banyak, baik ataupun buruk, perubahan perlahan akan terjadi. Namun demikian, kemauan mengubah tidak datang dengan sendirinya. Diperlukan adanya tenaga eksogen sebagai pemicu terjadinya sebuah gerakan pada sesuatu yang selanjutnya gerakan awal itu dimotori oleh tenaga endogen yang menjadi bahan bakar terus menerus. Seperti kemerdekaan bangsa ini yang tidak hanya dipengaruhi oleh dorongan internal melainkan juga dipicu adanya semangat nasionalisme yang berkembang di n